Komunitas Pangkal Buluh Fishing Club (PBFC) Gelar Lomba Memancing, Dalam Rangka HUT RI Ke-77

BASEL, babelaktual.com – Ratusan warga dan pecinta mancing mania di Kabupaten Bangka Selatan dan beberapa wilayah di Pulau Bangka memadati perairan sawah Napo, Desa Pangkal Buluh, Kabupaten Bangka Selatan.

Bukan tanpa alasan mereka berkumpul mengikuti lomba memancing dalam rangka perayaan HUT RI ke 77, pada Minggu (28/8/200) yang digelar Pemerintah Desa Pangkal Buluh bersama Komunitas Pangkal Buluh Fishing Club (PBFC)

Selain itu kegiatan ini juga sebagai bentuk kampanye anti Destructive Fishing agar warga tidak menggunakan racun dan alat setrum dalam mencari ikan dikawasan tersebut.

Bacaan Lainnya

“Lomba memancing digelar untuk menjaga kelestarian lingkungan serta meningkatkan populasi ikan air tawar,dalam perlombaan ini juga kita memberikan himbauan agar dalam mencari ikan tidak menggunakan racun atau alat setrum,”jelas Kades Pangkal Buluh Marjan.

Pemerintah Desa Pangkal Buluh memberikan apresiasi kegiatan yang dilaksanakan Komunitas PBFC selain menyalurkan hobi juga berdampak positif bagi penggemar olahraga memancing .

“Ini diluar perkiraan kami, peserta tua muda bahkan anak-anak juga ikut memancing semoga komunitas PBFC ini kedepan bisa menggelar kegiatan serupa, peserta lomba sangat antusias tidak dari desa kami saja ada juga dari Jelutung, Pangkalpinang, bahkan sampai desa Kelapa Bangka Barat,”lanjut Marjan.

Pantauan di lapangan memancing dialam bebes mempunyai tantangan tersendiri dibandingkan lomba memancing yang biasanya digelar di tambak ikan, mancing di alam bebas membutuhkan kesabaran serta ketelitian.

banner 468x60 banner 468x60 banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *