PANGKALPINANG, babelaktual.com – Kejadian kecelakaan kerja Tambang Inkonvensional (TI) Selam terjadi di Perairan Matras Kecamatan Sungailiat Kabupaten Bangka, Kamis (21/7/22) sore.
Kabid Humas Polda Kep. Bangka Belitung Kombes Pol A. Maladi saat dikonfirmasi membenarkan adanya laka laut yang terjadi dikoordinat 1′ 45′ 490 S 105′ 06′ 120 E diperairan Matras Kecamatan Sungailiat.
“Benar, kita dapat informasi bahwa kemarin sore telah terjadi laka kerja tambang TI Selam yang beraktifitas diseputaran Kapal Isap Produksi Indosiam Phuket (IUP PT.Timah),” ujar Kabid Humas.
Dari kejadian tersebut, diterangkan Maladi menimbulkan korban jiwa yang merupakan pekerja penyelam TI Selam ponton milik seseorang berinisial AA yang terdaftar dalam papan Laporan Hasil Harian CV. ABP Pokja Sinar Jelutung Matras.
“Ada 1 (satu) orang korban dalam laka ini yakni seorang pria berinisial AN alias Baron berumur 44 tahun warga Kelurahan Taman Bunga Gerunggang Pangkalpinang,” jelas Maladi.
Mengenai kronologi, Maladi menjelaskan bahwa berdasarkan hasil pemeriksaan rekaman cctv KIP sekira pukul 15.40 WIB KIP indosiam sedang beroperasi. Terlihat ada 4 ponton PIP selam menempel dilambung sebelah kiri KIP dan hal itu dikarekan posisi KIP terbawa arus dan angin yg posisinya kencang.